Kasi Pendis Buleleng : Dorong Guru Madrasah Menjadi Youtuber

Kasi Pendis saat membuka acara Diklat Di Wilayah Kerja (DDWK) Mapel TIK untuk Guru MTs Se-Buleleng mendorong semua peserta sejumlah 40 orang bisa menjadi duta Madrasah Digital. Lewa meminta panitia untuk membimbing semua peserta bisa menjadi youtuber dan ahli media pembelajaran berbasis IT. (26/3).


KASI PENDIS Buleleng Lewa Karma M.Pd


Syarat lulus dan berhak dapat sertifikat kalau peserta sudah punya akun dan karya berbasis Youtube. Hal ini dimaksudkan agar setiap guru di madrasah nantinya bisa menjadi pelopor guru melek IT. Disamping itu agar output kediklatan lebih optimal. 


Hal senanda juga disampaikan oleh Plt Kantor Kemenag Buleleng (jum'at, 26 Maret 2021) saat menyampaikan materi pengembangan SDM Kemenag bahwa semua warga madrasah harus tangguh dan bisa mengembangkan nilai moderasi beragama. 


Kegiatan diklat ini berlangsung selama sepekan 22-27 Maret 2021 diadakan di Aula MTsN 2 Buleleng yang diikuti oleh perwakilan 12 MTs se Buleleng sejumlah 40 orang. Kasi Kediklatan M. Zein juga sangat mengapresiasi semangat peserta untuk mengikuti diklat tatap muka (luring). Di tempat terpisah BDK Denpasar juga sedang memberikan layanan PPJ (diklat daring) tersebar dari Bali-NTB-NTT demi meningkatkan layanan yang optimal dan pemerataan mutu.



Sumber berita : M. Sahlan PW Pergunu Bali

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pergunu Bali Bangga dan Bahagia Atas Kelulusan IMADE Tahun 2024

Pengawas PAI Guru PAI Purnabakti, Terimakasih atas Dedikasinya

Anniversary Talitha Group: 29 Tahun Menulis Kisah Sukses yang Tak Terhentikan